PELATIHAN TENAGA KERJA MENJADI PERHATIAN KOMISI D

Rabu Pahing, 4 Maret 2015 00:00 WIB ∼ 532 Komentar (0)

Salah satu bidang tugas   Komisi D DPRD Kabupaten Bantul yang membawahi bidang ketenagakerjaan.  Untuk itu Komisi D memandang perlu untuk mengetahui bagaimana kondisi Balai Latihan Kerja yang belokasi di Kecamatan Jetis, dalam mempersiapkan calon tenaga kerja yang terampil siap menghadapi dunia kerja dan mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Bantul.

Dalam kesempatan tersebut  (Rabu, 7 Januari 2015) rombongan Komisi D diterima oleh  Dra. Siti Astuti, selaku Kepala Balai Latihan Kerja beserta jajarannya. Dalam kunjungan tersebut komisi D minta penjelasan terkait beberapa kegiatan dan sarana prasarana, kendala yang dihadapi, serta sertifikasi keterampilan dimasa mendatang. Kepala BLK menyampaikan bahwa; BLK memiliki 2 jabatan struktutal, kepala BKL dan Ka. TU, dengan karyawan sebanyak 25 orang terdiri staf 9, 14 instruktur 2 penjaga malam. Perlu penambahan tenaga kebersihan karena area BLK sangat luas.
Ada 7 kejuruan dalam kegiatan di BLK yaitu; otomotif, tehnologi informasi, mekanik, listrik, bangunan, pertanian, dan aneka kejuruan (batik, jahit, bordir)
Di akhir tahun 2014 BLK mendapat bantuan peralatan dari Badan Milik Negara (BMN) 1 unit mobil box dan 7 sepeda motor untuk kegiatan pelatihan keliling.
Rencana anggaran untuk tahun 2015 akan dipergunakan untuk pembangunan gedung dan saat ini baru tersedia 11 ruang termasuk 2 ruang untuk teori. Peserta pelatihan dinyatakan selesai dan berhasil setelah diberikan sertifikasi pelatihan dari BLK dan dapat diusulkan untuk mengikuti uji kompetensi untuk mendapatkan sertifikat kompetensi yang dikeluarkan oleh Badan Nasional Sertifikat Proesi yang diuji oleh Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP). BLK kedepan akan menjadi BLK_K (kewirauahaan) disamping mempersiapkan tenaga kerja mengisi lowongan kerja diperusahaan juga mempersiapkan tenaga kerja mandiri/wiraswasta.
Komisi D mengharapkan adanya peningkatan pelayanan pada masyarkat lewat BLK sehingga dapat menciptakan tenaga-tenaga terdidik handal yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.



Komentar (0)

Nama harus di isi.
Format E-mail tidak tepat.
Pesan harus diisi, minimal 10 karakter, maksimal 1000 karakter.