Komisi A Sidak Pemberian Bantuan BLT di Desa Guwosari Pajangan

Jumat Wage, 12 Juni 2020 14:21 WIB ∼ 496 Komentar (0)

Foto Berita

Komisi A DPRD, yang dipimpin oleh Agus Salim mengadakan sidak monitoring pemberian bantuan sehubungan dengan pandemi Covid-19  di Desa Guwosari Pajangan Bantul. Kedatangan para anggota Komisi A  DPRD Bantul ini diterima oleh Lurah Desa Guwosari, Masduki Rahmad didampingi dari Kecamatan serta Muspika Pajangan, Kamis (11/6).

Agus Salim mengatakan bahwa maksud tujuan Komisi A adalah monitoring penyaluran BLT APBD kabupaten Bantul. " Komisi A mengapresiasi langkah pemerintah  desa Guwosari memberikan inovasi bantuan bagi yang belum dapat bantuan.  Semoga inovasi apa yang telah dilakukan desa Guwosari bisa ditiru oleh lainnya," kata Agus Salim.

Selain monitoring Komisi A juga Membutuhkan masukan dari seluruh masyarakat di Guwosari ketika bantuan yang telah dilaksanakan. " ini kegiatan yang luar biasa. padahal undangan pembagian sudah mepet tapi bisa menyortir warga yang pantas dan layak dapat bantuan. " ujar Agus Salim.  Diceritakan bahwa DPRD Bantul juga  membuka aduan terkait masyarakat yang belum dapat bantuan, tapi yang layak dapat dan pantas dan bisa dapat solusi dari anggota DPRD.

Dalam Sidak tersebut Lurah Guwosari menjelaskan berbagai hal menyangkut penyaluran bantuan bagi masyarakat terdampak covid 19. " Bagi yang belum bisa tercover oleh bantuan bantuan apapun rencana kami, warga akan kami bagikan semacam jaring pengaman sosial yang berupa bantuan sembako dengan bersumber dari dana desa, " kata Masduki. selanjutnya nanti data by name akan dirapatkan liwat musdes.

 



Komentar (0)

Nama harus di isi.
Format E-mail tidak tepat.
Pesan harus diisi, minimal 10 karakter, maksimal 1000 karakter.